PT. BERITA ISTANA NEGARA

Bupati Kotim Gelar Open House, Jalin Silaturahmi dengan Warga

Berita Istana - Kamis, 18 April 2024 08:15

Sampit, 10 April 2024 – Bupati Kotim, H. Halikinnor, SH. MM., menggelar open house saat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1445 Hijriyah, di rumah jabatan bupati (Rujab), tepat setelah pelaksanaan sholat Idul Fitri. Acara ini bukan hanya untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), namun juga terbuka bagi seluruh warga untuk saling memaafkan.

“Saya mengundang seluruh masyarakat yang ingin hadir untuk bersama-sama memberikan dan memaafkan. Semua teman dan masyarakat diharapkan turut hadir,” ujar Bupati Halikinnor.

Sebagai pemimpin Kabupaten Kotim, Halikinnor akan menyambut tamu dari berbagai kalangan dan memastikan bahwa acara open house ini terbuka untuk umum. “Setiap orang dipersilakan hadir dan menikmati hidangan yang kami sediakan,” tambahnya.

Bupati menegaskan bahwa durasi acara tidak dipatok secara kaku. Ia berharap silaturahmi di hari yang fitri ini akan membawa kedamaian dan kebahagiaan bagi masyarakat Kotim dalam merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriyah.

“Saya berharap bagi masyarakat Kotim yang melakukan mudik ke luar daerah, semoga sampai tujuan dengan selamat dan bisa berkumpul bersama keluarga. Tahun depan, kami berencana untuk mengalokasikan anggaran mudik gratis, khususnya untuk tujuan Pulau Jawa dengan menggunakan transportasi kapal laut,” tambah Bupati Halikinnor.

Selain itu, di tempat kediaman Setda Kotim, H. Fajrurrahman juga menggelar open house pada Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriyah. “Acara ini terbuka untuk umum, dari pejabat hingga masyarakat Kotim turut hadir,” ungkap H. Fajrurrahman.

(Dilaporkan oleh: Salamun / Redaksi)

Baca Juga :  Vio Sari Kecam Oknum Kades di Jepara Ludahi Wartawan
Array

Berita Terkait

Komentar