PT. BERITA ISTANA NEGARA

Kecelakaan di Grobogan: Mobil Dinas Berbulan-bulan dengan Nopol Palsu Anak Kepala Dinas Lingkungan Hidup Tewaskan 1 Orang

Berita Istana - Rabu, 24 April 2024 08:51

GROBOGAN – Sebuah kecelakaan tragis melibatkan sebuah mobil Isuzu Panther dengan nomor polisi palsu K-1674-XF dan sebuah sepeda motor terjadi di jalan Penawangan – Sedadi pada Jum’at (19/04/2024).

Menurut laporan, kecelakaan tersebut menyebabkan satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya menderita luka serius yang sedang dirawat di Rumah Sakit Yakum Purwodadi. Kedua korban adalah pengendara sepeda motor Mio dengan nomor polisi K-4727-QZ.

Dari keterangan Satlantas Polres Grobogan melalui pesan WhatsApp, kecelakaan diduga disebabkan oleh sopir mobil Panther yang mengantuk, menyebabkan mobil tak terkendali dan menabrak sepeda motor yang datang dari arah berlawanan.

“Korban meninggal satu orang, sedangkan yang lainnya masih dirawat di rumah sakit,” kata Kanit Lakalantas Polres Grobogan, Selasa (23/04/2024).

Informasi tentang mobil Panther:

Mobil yang terlibat dalam kecelakaan tersebut diketahui merupakan milik Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Grobogan. Menurut salah satu staf di Dinas Lingkungan Hidup, mobil tersebut sudah tidak terlihat sejak November 2023.

“Mobil tersebut sudah tidak terlihat di kantor sejak November 2023, meskipun kami sudah bertanya kepada sopirnya, tetapi dia juga tidak tahu keberadaannya,” ujar salah satu staf yang tidak ingin disebutkan namanya.

Mobil tersebut tiba-tiba diketahui mengalami kecelakaan di jalan Penawangan – Sedadi, meskipun plat nomor polisinya sudah diganti dari merah menjadi putih pribadi. Namun, ciri fisik mobil masih dapat dikenali.

Hingga berita ini diterbitkan, masih ada banyak pihak yang perlu dikonfirmasi untuk keberimbangan berita ini. (red**)

Baca Juga :  Menakar Integritas Kapolri LSP Soal Ikan Busuk Mulai dari Kepalanya
Array

Berita Terkait

Komentar