Sragen, 9 Juni 2024 – Kades Sutrisna, S. Sos secara resmi membuka turnamen sepak bola Sakha Buah Cup di Stadion Krida Utama Gawan, Desa Gawan, Kecamatan Tanon, Kabupaten Sragen pada Minggu (9/6/2024). Acara pembukaan ini merupakan puncak dari persiapan yang diprakarsai oleh Drs. H. Suparman selaku Ketua Panitia Penyelenggara dan Persatuan Sepak Bola Desa Gawan, PS Putra Bengawan.
Sutrisna menyambut baik penyelenggaraan turnamen ini, yang diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antarwarga dan pecinta sepak bola. Dalam sambutannya, Sutrisna menekankan pentingnya sportivitas dalam setiap pertandingan.
“Alhamdulillah, akhirnya kegiatan seperti ini bisa terselenggara di Desa Gawan. Dalam perlombaan olahraga sepak bola harus menjunjung tinggi nilai sportivitas, jangan sampai hanya tersenggol sedikit langsung jadi masalah,” ujar Sutrisna saat membuka turnamen ini.
Ia juga mengingatkan para wasit untuk bertindak adil karena keputusan mereka adalah mutlak. “Dalam pertandingan, keputusan wasit tidak bisa diganggu gugat, maka wasit harus bertindak adil. Untuk para pemain dan suporter juga harus sportif, tidak boleh bertindak gegabah dan main hakim sendiri,” tambahnya.
Sutrisna menyatakan bahwa pemerintah akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif, terutama di bidang olahraga yang melibatkan generasi muda. Ia menutup sambutannya dengan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang berkontribusi dalam suksesnya acara ini, termasuk Muspika Kecamatan Tanon, anggota Babinkamtibmas Polsek Tanon, dan Babinsa Koramil 19/Tanon.
Drs. Suparman, atau Bung Parman, selaku Ketua Panitia Penyelenggara Turnamen Sepak Bola Sakha Buah Cup, menyampaikan kepada wartawan bahwa turnamen ini merupakan ajang silaturahmi bagi para pecinta sepak bola di Sragen. “Kami berharap kegiatan kali ini bisa berjalan lancar sehingga ke depan kita bisa menyelenggarakan Turnamen Sepak Bola Cup ke-2 di Stadion Krida Utama Gawan lagi,” ujar Bung Parman.
Turnamen kali ini diikuti oleh 16 klub se-Soloraya dan akan berlangsung selama 16 hari. Bung Parman menutup dengan harapan agar turnamen ini dapat berjalan lancar dan sukses, serta memberikan dampak positif bagi seluruh peserta dan masyarakat.
Laporan ini disusun oleh Sriyadi Wartawan Lapangan