PT. BERITA ISTANA NEGARA

Direktur Utama PT Berita Istana Negara, Mengucapkan Selamat Hari Natal 2024

Berita Istana - Selasa, 24 Desember 2024 10:08

JATENG – Natal menjadi salah satu momen yang dinantikan oleh umat Kristiani di seluruh dunia. Hari raya yang diperingati setiap tanggal 25 Desember untuk mengenang kelahiran Yesus Kristus ini disambut dengan penuh kebahagiaan, doa, dan harapan.

Warsito, Direktur Utama PT Berita Istana Negara, turut merayakan semangat Natal dengan memberikan ucapan hangat kepada umat Kristiani. “Selamat Hari Natal! Semoga bintang Natal menerangi jalanmu menuju kesuksesan. Selamat Hari Natal! Semoga rusa kutub Santa tidak menginjak tanaman hiasmu,” ucap Warsito dengan nada ringan namun penuh makna.

Warsito juga mengingatkan pentingnya menjaga toleransi antar umat beragama. “Mari kita saling menjaga meskipun berbeda agama. Kita tetap harus saling menghormati demi menciptakan kedamaian dan harmoni dalam kehidupan bersama,” tambahnya.

Natal tidak hanya menjadi perayaan religius, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan kasih sayang universal. Ucapan dan harapan baik seperti yang disampaikan Warsito menjadi wujud nyata dari semangat ini, yang diharapkan dapat mempererat hubungan antarindividu maupun antar umat beragama.

Semoga perayaan Natal tahun ini membawa kebahagiaan dan keberkahan bagi semua umat Kristiani. Selamat Hari Natal!.(iTO)

Array

Berita Terkait

Komentar